SWARARAKYAT.COM – Partai Golkar telah resmi mendukung Bacapres dari Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Deklarasi dukungan itu digelar di Museum Proklamasi, Jakarta Pusat, Minggu (13/8/2023) lalu.
Menyikapi dukungan tersebut , Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto mendirikan Relawan Golkarians for Prabowo (GoPro), Rabu (30/8/2023).
Melalui press release yang diterima redaksi, relawan GoPro didirikan tepat di Hari Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2023 lalu di Jakarta.
“Secara resmi dan serentak di seluruh Indonesia, Relawan Golkarians for Prabowo (GOPro) akan melakukan Deklarasi Nasional pada 1 Oktober 2023 di Brebes Jawa Tengah,” tulisnya dalam rilis press.
Tujuan dibentuknya GoPro disebutkan untuk membangun kekuatan dan jaringan di setiap provinsi.
“Dengan adanya jaringan di setiap provinsi diharapkan dapat memenangkan Partai Golkar pada Pemilihan Umum dan Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto Djojohadikusumo sebagai Presiden Republik Indonesia pada Pemilihan Presiden tahun 2024,” tutupnya. (Ren)