Polri Dan BGN Menandatangani MOU Kerja Sama Strategis

Jakarta,SwaraRakyat – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menggelar Rapat Pimpinan (Rapim) pada hari Jumat (31/1/2025).

Dalam kegiatan tahunan Polri ini, dilakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Kapolri dengan Kepala Badan Gizi Nasional dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Republik Indonesia.

MoU ini menandai kerja sama strategis dalam mendukung kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program kolaboratif antara Polri dan instansi terkait.

Kerja sama ini menjadi langkah strategis dalam mendukung peningkatan kualitas hidup masyarakat melalui program-program berkelanjutan.(**)